Penasaran apakah SpongeBob SquarePants sudah tamat atau belum? Karakter kartun populer dan eksklusif buatan Stephen Hillenburg untuk saluran Nickelodeon ini tidak hanya sukses di Amerika, negara asalnya, melainkan hingga ke berbagai penjuru dunia. Sudah bertahun-tahun berlalu, kartun yang satu ini sudah menayangkan episode terakhirnya belum, ya? Cek faktanya di sini! 

Baca juga: Apakah Doraemon Termasuk Anime? Yuk, Kroscek Faktanya!

Apakah SpongeBob Sudah Tamat?

Jawabannya, belum. Sejak pertama kali tayang di tahun 1999 hingga lebih dari dua dekade saat ini, kartun dengan karakter busa berwarna kuning ini masih menayangkan episode terbarunya di kanal Nickelodeon. Secara berkala, episode-episode barunya didistribusikan kepada pemegang lisensi tayang di seluruh dunia. Bahkan, hadir dalam versi film layar lebar juga.

Kenapa SpongeBob SquarePants Ga Tamat-Tamat?

Apa sih alasan kartun SpongeBob SquarePants ini tidak tamat-tamat? Berikut beberapa faktor yang melatarbelakanginya:

1. Masih Populer di Banyak Negara

Salah satu alasan terbesar tentu karena tayangan SpongeBob SquarePants masih sangat populer di berbagai belahan dunia, antara lain: 

  • Amerika Serikat: Di negara asli SpongeBob SquarePants tercipta ini, popularitas kartun Nickelodeon ini masih sangat tinggi, mencapai 2 juta penayangan per episode.
  • Brasil: Berada di Benua Amerika, warga Brasil juga sangat menyukai SpongeBob SquarePants. Terbukti dari jumlah penayangan mencapai rata-rata 1,7 juta kali di setiap episode.
  • Meksiko: Sama seperti di Brasil, popularitas SpongeBob SquarePants di Meksiko juga tinggi dengan rata-rata jumlah penayangan yang sama.
  • Jepang: Meskipun Jepang merupakan surga karakter kartun, tapi SpongeBob SquarePants juga tetap diminati di sana. Rata-rata penayangan masing-masing episode mencapai 1,2 tayangan.
  • Indonesia: Terakhir di Indonesia dengan jumlah rata-rata tayangan sama dengan di Jepang. Indonesia memang salah satu penggemar berat aneka karakter kartun, termasuk SpongeBob SquarePants

2. Spin-off dan Film Masih Berjalan

Jelas bukan jawaban atas pertanyaan apakah SpongeBob Squarepants sudah tamat atau belum? Alasan berikutnya kartun ini tidak kunjung tamat adalah ceritanya yang terus berkembang sehingga jangkauan penggemar turut bertambah. SpongeBob Squarepants kini memiliki banyak spin-off serta hadir juga dalam versi film. Penonton yang semula mungkin bosan menjadi tertarik kembali karenanya.

3. Merchandise yang Laris

Alasan berikutnya kartun ini tidak kunjung tamat adalah untuk menjadi pendukung penjualan merchandise-nya. Ketika karakter tersebut terus eksis di televisi, penonton akan selalu mengingatnya dan tertarik untuk membeli produk-produk yang berkaitan dengan karakter SpongeBob Squarepants, seperti: mainan, pakaian, aksesori, hingga barang-barang rumah tangga.

Pemasukan melalui penjualan merchandise sangat menjanjikan. Namun, jika produksi kartun dihentikan, popularitas SpongeBob SquarePants akan surut dan menghilangkan alasan penggemar memburu merchandise. Bila hal itu terjadi, Nickelodeon harus menanggung kerugian berlipat. Belum tentu menciptakan karakter kartun lain bisa meraih kesuksesan yang sama, bukan?

Mau Punya Figure SpongeBob SquarePants, Pakai Jasa 3D Printing di FOMU!

Terjawab lengkap bukan apakah SpongeBob SquarePants sudah tamat atau belum berikut faktor-faktor yang mendasarinya?! Tingginya peminat di berbagai negara, spin-off dan film yang masih berjalan, serta merchandise yang laku keras menjadi 3 alasan kuat kartun tersebut masih bertahan. Apakah Anda merupakan salah satu penggemar berat dari karakter utama kartun ini?

Jika ya, abadikan minat Anda dalam bentuk koleksi yang nyata dan anti mainstream, karena tidak semua orang memilikinya, dengan mencetak action figure SpongeBob atau karakter lainnya dalam seri kartun ini. Cetak di FOMU yang menggunakan teknologi 3D printing canggih sehingga membuat action figure Anda tampak lebih hidup dan berkualitas tinggi!

Leave a comment